Klojen, MC - Budi daya ikan sidat rawa di satu sisi sangat menguntungkan, namun seiring harga pakan pabrik yang terus naik membuat para petani sidat sulit meraih untung. Sebagai jalan keluar untuk membantu petani agar bisa meraih keuntungan yang bagus, Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) mengembangkan pakan sidat ekonomis, Selasa (25/2).
Meski dari harga pakan ikan sidat buatan UMM ini terbilang murah yaitu Rp. 3.600,-/kg, kualitas pakan ini tidak kalah bagus dibandingkan pakan buatan pabrik yang harganya sekitar Rp. 8000,-/kg. Pakan sidat UMM yang diberi nama Silase ini sudah dikembangkan di Laboratorium UMM.
Mahasiswi Prodi (Program Studi) Perikanan UMM, Restu Putri Astuti mengungkapkan Silase ini merupakan penemuan pakar perikanan UMM Hany Handayani S.Pi, M.Si. Ini adalah alternatif jalan keluar bagi para petani untuk bisa memberikan pakan yang berkualitas untuk ikan sidat dengan harga yang terjangkau.
“Dengan diberi pakan Silase, sidat bisa berkembang 0,28 gram setiap hari. Karena itu dengan diberi pakan Silase petani bisa untung,” jelas Puput, panggilan akrab Restu Putri Astuti, Selasa (25/2).
Puput menjelaskan dengan kandungan gizi ikan sidat yang jauh lebih bagus dibanding ikan salmon, ikan sidat memiliki prospek yang sangat bagus. Karena itu meskipun saat ini harga perkilogram ikan sidat cukup mahal yaitu sekitar Rp. 200.000,- sampai dengan Rp. 300.000,-/kg, ikan sidat tetap banyak diburu.
“Bahan untuk membuat Silase adalah dari ikan rucah yang selama ini kurang dimanfaatkan, karena itu dengan dibuat menjadi Silase diharapkan ikan ini bisa memiliki nilai ekonomi,” terang Puput.
Dengan sudah dilakukannya penelitian secara mendalam, Puput mengatakan pihaknya tidak keberatan jika ada masyarakat yang ingin menggali informasi lebih banyak terkait pakan Silase. Caranya cukup mudah, petani atapun pihak lain yang tertarik dengan pakan Silase bisa datang langsung ke Laboratorium Fakultas Pertanian dan Peternakan UMM. (cah/yof)
Sumber: http://mediacenter.malangkota.go.id/2014/02/umm-kembangkan-pakan-ikan-sidat-berkualitas-dan-ekonomis/#ixzz3NdJB6Vwk
Tidak ada komentar:
Posting Komentar